THE DAMNED UNITED

4:10 PM


Buat penggemar sepakbola ada lagi nih film seru, meski gw pikir udah basi juga sih nih film,Tapi apa boleh buat gw baru nonton. Film yang diangkat dari novel yang berjudul sama ini mengambil setting di Inggris sekitar tahun akhir 60an sampai 70an,dari judul sama posternya juga pun udah ketahuan film ini pasti berhubungan dengan olahraga kulit bundar apalagi kalau bukan sepakbola. Bukan Arsenal,MU,Liverpool,atau Chelsea yang akan dibahas di sini. Tetapi pelatih kawakan Inggris,Brian Clough(sebelumnya gw juga kenal),yang menjadi inti cerita dari film ini.Sebelumnya gw juga gak tau siapa sih si Brian Clough sampe2 dibikin filmnya, Dan setelah googling2 ternyata dialah pelatih yang pernah menukangi klub semenjana bernama Nottingham Forest(klub yang mungkin tidak familiar di sebagian orang) hingga akhirnya membawanya menjadi kampiun di eropa (Miris bgt, klub jagoan gw aja blom pernah).Anyway,kisah diawali dari clough melatih klub medioker inggris yang saat itu masih berkutat di divisi 2 Liga Inggris(setingkat coca-cola championship sekarang) yaitu Derby Country.Bersama asistennya peter taylor, Clough berusaha membawa klub ini untuk bersaing di divisi dua terutama menglahkan rivalnya yang berada di kasta setingkat lebih tinggi di atasnya yaitu sang juara Liga, Leeds United. Kisah ini diwarnai juga dengan konflik perseturuan antar pelatihnya yang sedikit mengingatkan pada Fergie dan Wenger sekarang. Dan hingga akhirnya Clough bisa membawa Derby promosi, dan bersaing bersama Leeds memperebutkan titel penguasa Inggris di Divisi satu. Akhirnya tahun 1972 Clough menjuarai liga inggris dan dapat berpentas di eropa. Prestasi inilah yang membuat dia akhirnya dapat menukangi klub elite yang dulu menjadi saingannya,Leeds, dikarenakan pelatih Leeds yang notabene tidak disukai gaya permainannya baik di dan luar lapangan oleh Clough telah menjadi pelatih The Tree Lions. Di film ini kita kan melihat polemik2 yang akan dihadapi pelatih,baik dengan pelatih lain, asisten sendiri, pemilik klub,bahkan anak asuhnya. Dan dimana kemenangan adalah segalanya bagi klub, oiya ada quote dari film ini yang kira-kira berarti bahwa pelatih mempunyai kedudukannya yang terendah di klub. Whatever,pokoknya buat pecinta sepakbola,khususnya Liga inggris mesti nonton nih film. Buat nilai di imdb.com nilainya 7,6 brarti cukup rekomended nih film!

download the damned united

Leave your comment

Like us on Facebook