Jenis Komputasi Modern

9:22 PM



Ada beberapa jenis yang dimiliki komputasi modern antarnya :
  1. Mobile Computing
  2. Grid Computing
  3. Cloud Computing
Berikut ini merupakan salah satu implementasi dari komputasi modern.

Mobile Computing
Seiring dengan berkembenbangnya teknologi informasi yang sangat pesat sehingga terciptalah teknologi yang sangan inovatif dimana koninukasi jaringan lebih mudah dan portable sehingga tidak membutuhkan tempat khusus untuk menampatkannya, salah satunya adalah handphone sebuah device yang mudah kita kita bawa kemana-mana tanpa perlu membutuhkan kabel dan sangat mudah di bawa-bawa, cukup kita simpan di saku atau di tas kecil kita. Teknologi ini membantu kita untuk menyelesaikan masalah dan sekarang bisa memenuhi kebutuhan hidupkita di bidang informasi, teknologi ini erat kaitannya dengan proses komputasi yang menjadikannya bermanfaat dalam menyelesaikan masalah maupun pekerjaan.
Mobile computing adalah komunikasi jaringan tampa menggunakan kabel serta mudah dibawa atau berpindah tempat (Portable), tetapi berbeda dengan komputsi modern, contoh dari mobile computing ini adalah GPS, Smart Phone dan lain sebagainnya.
Walaupun teknologi ini sangat maju akan tetapi masih memiliki keterbatasan dan resiko-resiko gangguan yang dimilikinya, diantarnya yaitu:
1.     Kurangnnya bandwidth
Akses internet yang dimiliki mobile computing lebih lambat dari pada jaringan dengan menngunakan kabel, baru – baru ini mengunakan 3G.
2.    Konsumsi tenaga
Tenaga yang dibutuhkan mobile computing sepenuhnya bergantung pada batrai dan tidak memiliki tenaga tambahan seperti generato atau sumber tenaga lainnya.
3.    Standar Keamanan
Ketika bekerja satu mobile bergantung pada jaringan publik, yang membutuhkan hati-hati menggunakan VPN
4.    Gangguan Transmisi
Gangguan transmisi seringkali terjadi untuk mobile computing ini ketika kita berada pada ketinggian, di dalam gedung, terowongan ataupun didaerah pedalaman yang tidak bisa dicapai oleh sinyal, cucaca yang buruk pun bisa mengganggu transmisi sinyal.
5.    Potensi kecelakaan
Seringkali kita mendengan berita kecelakan terjadi akibat penggunaan mobile computing ketika sedang mengedarai kendaraan, da nada rumor yang menyatakan bahwa sinyalnya dapat mengganggu kesehatan tubuh kita.
6.     muka pengguna dengan alat
Alat input seperti keyboard dan layar cenderung kecil sehingga agak sulit untuk melihat tulisan pada keyboard. Untuk mode input seperti suara membutuhkan pelatihan untuk bisa menjalankan mobile computing dengan suara.

Grid Computing
Komputasi grid atau grid computing adalah penggunaan sumber daya komputer secara bersama-sama dimana komputer tersebut terpisah secara geografis. Komputasi grid ini biasanya digunakan untuk memecahkan suatu permasalahan berskala besar.
Berdasarkan tulisan dari Ian Foster (Bapak Grid Computing), terdapat 3 hal yang mengidentifikasi bahwa suatu sistem termasuk di dalam komputasi grid, yaitu:
  1. Sistem tersebut berkoordinasi terhadap sumberdaya komputasi yang tidak berada dalam satu kendali terpusat. Misalnya komputer di Jakarta terhubung dengan komputer di Jayapura, Manado, dan Semarang.
  2. Sistem tersebut menggunakan protokol yang standar dan terbuka, tidak terpaut dengan suatu perusahaan atau produk tertentu. Standar tersebut dibutuhkan dibagian autentikasi, otorisasi, pencarian sumberdaya yang tersedia, dan pengaksesan sumberdaya.
  3. Sistem tersebut bersifat non-trivial (tidak biasa-biasa saja) untuk mencapai kualitas layanan yang canggih.

Cloud Computing
Komputasi awan" alias cloud computing adalah penggunaan sumber daya komputasi baik hardware dan/atau software yang disampaikan sebagai layanan melalui jaringan (biasanya internet). Istilah "cloud" berasal dari penggunaan simbol berbentuk awan sebagai abstraksi untuk infrastruktur kompleks yang dikandungnya dalam diagram sistem.
Cloud computing pada dasarnya adalah menggunakan Internet-based service untuk men-support business process. Kata-kata “Cloud” sendiri merujuk kepada simbol awan yang di dunia TI digunakan untuk menggambarkan jaringan internet (internet cloud). Cloud computing adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer (‘komputasi’) dan pengembangan berbasis Internet (‘awan’). Cloud/awan merupakan metafora dari internet, sebagaimana awan yang sering digambarkan di diagram jaringan computer, awan (cloud) dalam Cloud Computing juga merupakan abstraksi dari infrastruktur kompleks yang disembunyikannya adalah suatu moda komputasi dimana kapabilitas terkait teknologi informasi disajikan sebagai suatu layanan (as a service), sehingga pengguna dapat mengaksesnya lewat Internet (“di dalam awan”) tanpa pengetahuan tentangnya, ahli dengannya, atau memiliki kendali terhadap infrastruktur teknologi yang membantunya. Menurut jurnal yang dipublikasikan IEEE.

Internet Computing / Cloud Computing adalah suatu paradigma dimana informasi secara permanen tersimpan di server internet dan tersimpan secara sementara di komputer pengguna (client) termasuk di dalamnya adalah desktop, komputer tablet, notebook, handheld, sensor-sensor, monitor dan lain-lain.

Cloud Computing” secara sederhana adalah “layanan teknologi informasi yang bisa dimanfaatkan atau diakses oleh pelanggannya melalui jaringan internet”. Komputasi awan adalah suatu konsep umum yang mencakup SaaS, Web 2.0, dan tren teknologi terbaru lain yang dikenal luas, dengan tema umum berupa ketergantungan terhadap Internet untuk memberikan kebutuhan komputasi pengguna. Sebagai contoh, Google Apps menyediakan aplikasi bisnis umum secara sharing yang diakses melalui suatu penjelajah web dengan perangkat lunak dan data yang tersimpan di server.Wikipedia mendefinisikan cloud computing sebagai “komputasi berbasis Internet, ketika banyak server digunakan bersama untuk menyediakan sumber daya, perangkat lunak dan data pada komputer atau perangkat lain pada saat dibutuhkan, sama seperti jaringan listrik

Leave your comment

Like us on Facebook